iflegma IFLEGMA

Anugrah Prasetya - Keletah Cinta

Keletah Cinta Anugrah Prasetya
Rp48.000
JJP0035
Buku Anugrah Prasetya - Keletah Cinta

Keletah Cinta adalah buku puisi debut penyair muda Anugrah Prasetya. Puisi-puisinya hadir dengan membawa warna kehidupan anak muda hari ini, semisal patah hati, cinta yang gagal, jagat media sosial, film-film yang ia konsumsi, artis perempuan yang ia gandrungi, dll.

Sebagaimana anak muda kebanyakan, ia tak ingin merenggut kebijaksanaan dari pohonnya dan meletakkannya di hadapan pembaca. Puisi-puisi yang ditampilkan dalam buku ini agak banal, menyentil, genit, dan nakal. Jika kita simak lebih sungguh, Anugrah tak hanya menuliskan cinta yang terjegal, tapi juga menyinggung perihal kondisi sosial—lagi-lagi ia hadirkan dengan cara “nakal” khasnya.

Dengan hadirnya Keletah Cinta, semoga bisa ikut menyemarakkan iklim perpuisi Indonesia dan sebagai penyair muda, layak kita nantikan buku-buku puisinya di masa mendatang.

Harga .000
Judul: Keletah Cinta
Penulis: Anugrah Prasetya
Penerbit: Jejak Pustaka
Tahun Terbit: 2022
Halaman: 48 hlm.
Kategori: Puisi
Kelas: Romantis
ISBN: