iflegma IFLEGMA

Iranda Yudhatama - Sepenggal Kisah Di Balik Gunung

Iranda Yudhatama
Sepenggal Kisah Di Balik Gunung
Iranda Yudhatama
Sepenggal Kisah Di Balik Gunung
Rp65.000
GBG0030
Buku Iranda Yudhatama - Sepenggal Kisah Di Balik Gunung

You must go on adventures to fid out where you truly belong” (Sue Fitzmaurice)

Frase itu sedikit banyak tergambar dalam buku karyaIranda Yudathama atau kami di komunitas MerbabuMountaineer Club (Mermounc) akrab memanggilnya Yudi Lelur.

Seperti halnya Sue Fitzmaurice yang gemar traveling, Mas Yudi pun demikian halnya. Membaca buku ini seolah-olah membawa ke beberapa tempat yang pernah saya kunjungi atau pernah kami sambangi bareng, seperti saat kami bersama rekan-rekan dari Mermounc beruntung dapat silaturahim ke Baduy Dalam yang eksklusif di Propinsi Banten. Saat itu, senior kami di Mermounc, almarhum Kang Ahmad Sopandi yang juga telah jadi “warga kehormatan” Baduy, berkenan mengantar rombongan mengunjungi wilayah urang kanekes di Kabupaten Lebak, Banten ini.

Cerita yang mendeskripsikan tentang pengalaman Mas Yudi di gunung Merapi, Merbabu, Sindoro, Gede-Pangrango, Lawu, dan Semeru secara lugas mengalir mampu membawa angan saya menapaki jalur pendakian dan menikmati suasana alam sekitarnya. Tidak salah jika saya merekomendasikan buku ini untuk dibaca para pendaki pemula karena gambaran tentang suasana desa terakhir, jalur pendakian dan gambaran geografi tentang gunung dapat menjadi panduan pendakian. Bahwa sejatinya mendaki gunung bukan hanya aktifitas fisik semata, namun juga aktifias batin. Bagaimana bisa kita menikmati indahnya alam ditengah lelahnya fiik jika bukan karena batin kita yang peka. Bagaimana bisa kita mensyukuri nikmat alam dan isinya jika bukan karena batin kita yang terpanggil tadabbur mensyukuri ciptaan-Nya. Alam dan manusia adalah kesatuan yang manunggal. Saat mendaki atau berpetualang, kita tidak hanya berinteraksi dengan alam namun juga bersosialisasi dengan masyarakat sekitar. Inilah salah satu value added yang kemudian diejawantahkan Mas Yudi dalam karirnya bersama Lembaga Swadaya Masyarakat yang didirikannya. Seperti kata Sue Fitzmaurice “… Where you truly belong…dimana sebenarnya kamu berada”, akhirnya Mas Yudi menempatkan diri berada bersama masyarakat dengan Lembaga Swadaya Masyarakat-nya.

Buku ini bisa menjadi pelengkap referensi sekaligus inspirasi bagi mereka yang ingin mempelajari tentang bagaimana beraktifias dialam bebas dan berinteraksi dengan masyarakat. Semoga Semangat berkegiatan dan berpetualang di alam bisa kembali semarak.

Harga 65.000
Judul: Sepenggal Kisah Di Balik Gunung
Penulis: Iranda Yudhatama
Penerbit: Gambang
Tahun Terbit: 2022
Halaman: 121 hlm.
Kategori: Esai
Kelas: Sosial
ISBN: