Tom Vanderbilt - Beginners
Buku Tom Vanderbilt - Beginners
Mengapa begitu banyak dari kita berhenti mempelajari keterampilan baru kala
beranjak dewasa? Apakah kita takut gagal? Sudahkah kita melupakan kesenangan
menjadi seorang pemula?
Terinspirasi oleh anak perempuannya yang selalu ingin tahu cara melakukan
hampir semua hal, Vanderbilt memutuskan untuk meluangkan waktu satu tahun
tahun penuh demi “bersenang-senang sambil belajar.” Dia mempelajari lima
keterampilan utama: catur, menyanyi, berselancar, menggambar, dan
juggling
Apa yang tidak dia duga adalah betapa menyenangkannya menyanyikan lagu-lagu
Spice Girls dalam paduan suara amatir hingga kalah dalam permainan catur
dari anak berusia delapan tahun. Dia mewawancarai puluhan ahli untuk
mengeksplorasi sisi psikologi dan sains yang menarik di balik manfaat
menjadi pemula dewasa.
Rasa ingin tahu yang segar ini pun membawanya pada kebahagiaan mendalam dan
hubungan yang lebih dekat dengan orang-orang di sekitarnya. Karena sebuah
tindakan kecil penemuan kembali--pada usia berapa pun--dapat membuat hidup
tampak ajaib.
Judul: Beginners
Penulis: Tom Vanderbilt
Penerbit: Bentang Pustaka
Tahun Terbit: 2021
Halaman: 300 hlm.
Kategori: Esai
Kelas: Psikologi
ISBN: 978-602-291-853-0
Link pembelian buku via marketplace:
BUKALAPAK | TOKOPEDIA | SHOPEE