Julian Barnes - Persembahan Untuk Hemingway
Buku Julian Barnes - Persembahan Untuk Hemingway
Cerita-cerita Julian Barnes mampu menggambarkan seluk-beluk hubungan dua
sosok manusia sampai pada rincian terkecil. Dengan gaya penyampaian yang
sederhana, bahkan terkesan datar-datar saja, secara jeli Barnes mampu
mendedah dan menyajikan bagaimana bergejolaknya perasaan para tokohnya:
seorang suami mencoba menjinakkan rasa kehilangan yang mencengkeramnya atau
bagaimana rasanya menanggung nestapa cinta tak kesampaian selama
bertahun-tahun. Tokoh-tokoh rekaan Barnes merupakan sosok terasing, tidak
hanya dengan dunia luar tetapi bahkan dengan dirinya sendiri, yang berusaha
berkompromi dengan hasratnya, dengan kesendiriannya, dan terutama, dengan
kesedihannya.
Cerita-cerita Julian Barnes menggabungkan unsur humor pedas, ketajaman
pikiran, dan gaya penulisan yang datar namun menyegarkan. – The
Independent
Julian Barnes memiliki beragam minat dan berbagai bakat yang memungkinkannya
untuk meramu itu semua. Cerita-ceritanya menjadi bukti sahih atas keahlian
Barnes.
– The Guardian
Pengantar
Buku ini adalah karya Julian Barnes, seorang penulis cerita pendek, novel,
dan esai berkebangsaan Inggris. Sejumlah karyanya antara lain Flaubert’s
Parrot (1984), A History of the World in 10 1⁄2 Chapters (1989), The Lemon
Table (2004), Arthur And George (2005). Barnes memenangkan Man Booker Prize
untuk novelnya yang berjudul The Sense of an Ending.
Judul: Persembahan Untuk Hemingway
Penulis: Julian Barnesy
Penerbit: Basabasi
Tahun Terbit: 2021
Halaman: 156 hlm.
Kategori: Cerpen
Kelas: Sastra
ISBN:
Link pembelian buku via marketplace:
BUKALAPAK | TOKOPEDIA | SHOPEE